Kamis, 11 September 2014

Penerbangan dari Jayapura ke Medan

Tanggal 11/9 ini saya melakukan perjalanan dari Jayapura ke Medan dengan menggunakan maskapai Lion Air dengan nomor penerbangan JT-795 (DJJ-CGK via UPG) dilanjutkan dengan JT-202 (CGK-KNO). Berangkat dari Jayapura jam 08.00 GMT+7, sampai Bandara Kuala Namu Medan sekitar sore hari pukul 17.30 GMT+7.

IMG_20140911_070603

Tiba di Bandara Kuala Namu, saya langsung menuju stasiun kereta api bandara yang berada di area kedatangan. Di situ, saya langsung menuju mesin tiket dan membeli tiket dari Kuala Namu ke Stasiun Medan dengan harga promosi Rp.60.000,-.

IMG_20140911_200916

Mesin penjual tiket pun mengeluarkan tiket kereta berikut struk yang berisi informasi nomor kursi tempat saya akan duduk di kereta menuju Medan ini.

IMG_20140911_201312

Saya mencoba membeli dengan menggunakan kartu kredit di mesin penjual tiket itu dan ternyata berhasil dengan mulus. Kereta Bandara Kuala Namu ada setiap 30 menit, sehingga tidak berapa lama kereta sudah siap berangkat dan kami pun masuk ke dalam kereta.

IMG_20140911_201506

Kereta nyaman karena masih baru dan bagus, dan saya berharap KAI bisa menjaga agar kereta ini selalu bagus dengan perawatan yang prima.

IMG_20140911_202754

Tiba di Stasiun Medan, saya langsung menuju ke lantai 3 stasiun untuk menginap. DI stasiun Medan terdapat hotel d’Prima yang terintegrasi dengan stasiun, sehingga untuk masuk ke hotel tidak perlu keluar stasiun, namun langsung naik lift atau tangga ke lantai 3 untuk check in.

IMG_20140911_213216

Kamar hotel ini bersih dan nyaman. Namun, yang tidak biasa dengan suara bising, jangan kaget karena banyak pengumuman stasiun dan kereta yang keluar masuk Stasiun Medan. Nah, kalau sekedar jalan-jalan, langsung saja di belakang stasiun ada Centre Point, tempat perbelanjaan yang lumayan besar dan lengkap di Medan, yang baru saja beroperasi.

IMG_20140911_213231

NB: Tulisan ini merupakan rangkaian perjalanan saya dari Jayapura - Medan - Toba - Samosir - Kuala Lumpur - Jogja

0 komentar:

Posting Komentar